Cara Setting Frekuensi dan Mode Operasi Alinco DJ W10 Secara Manual dan Melalui Komputer

HT Alinco DJ W10 adalah salah satu radio komunikasi genggam terlaris di indonesia bahkan dunia yang diproduksi oleh perusahaan perangkat komunikasi dua arah Alinco. HT buatan Jepang ini telah di uji diberbagai lingkungan yang keras, sehingga kualitas tidak perlu Anda ragukan lagi. Pembuatan dan perakitan dilakukan dengan teknologi yang sudah mapan, sehingga Anda akan merasakan banyak keuntungan dengan memilih perangkat komunikasi genggam Alinco seri DJ w10 ini. Perangkat radio komunkasi HT Alinco dj w10 bisa bertahan hingga bertahun-tahun, sehingga Anda bisa menghemat biaya perawatan dan tidak perlu gonta-ganti atau beli baru handy talky untuk kebutuhan komunikasi dua arah Anda.

cara setting alinco dj w10


Cara setting Mode Operasi dan Frekuensi Handy Talky Alinco DJ W10


Ada dua mode operasi Alinco DJ W10 yaitu dengan menggunakan mode VFO dan mode Channel, Kedua cara settingnya bisa Anda lakukan dengan menggunakan software komputer dan bisa juga secara manual, namun tetap ada beberapa parameter cara setting yang berbeda untuk keduanya.

Cara setting HT Alinco DJ W10 menggunakan komputer


Apabila Anda ingin melakukan setting Alinco DJ W10 dengan menggunakan software komputer, Langkah pertama yang harus ANda lakukan adalah dengan memilih mode "General Setting", kemudian klik "Display Mode". Nah selanjutnya disini ANda bisa memilih antara mode VFO atau mode Channel.

Cara manual setting HT Alinco DJ W10 


Untuk setting manual Silahkan masuk ke "Display Mode", tekan tombol {D] untuk mengganti mode VFO ke mode Channel, atau sebaliknya.


Pengaturan mode VFO dan mode Channel Alinco DJ W10


Mode Channel

Apabila anda ingin menggunakan mode channel, silahkan pilih "memori mode / Frequensi + Channel" untuk setting. Dan jika ingin memasukkan frekuensi yang diinginkan silahkan pilih "frekuensi + mode channel".
Dalam memasukkan frekuensi, Anda tidak hanya sekedar melihat frekuensi berupa angka, Anda juga bisa melihat tampilan nama seseorang "nickname" dengan cara memilih " memory mode /  taf + channel number".
untuk mode VFO maupun mode Frekuensi, Anda dapat melihat tampilan berupa angka maupun huruf. Pada mode ini, nomer-nomer numerik dan frekuensi bisa segera diinput.

Mode VFO

Tekan dan pilih [D] untuk mengganti ke mode VFO, lalu masukkan angka atau huruf frekuensi sebanyak 6 digit. Jika ingin mengganti frekuensi, maka Anda bisa menggunakan nilai terakhir. Nilai frekuensi terakhir ini akan tetap tersimpan meski perangkat HT dimatikan.

Radio HT Alinco DJ W10 dapat membantu untuk digunakan mode radio kormesial dengan memilih mode "CH". Tak hanya pemindaian, semua pengaturan mode ini harus dilakukan dengan menggunakan software komputer. Pengaturan-pengaturan tersebut meliputi frekuensi, DTMF encode, Beep on/off serta kunci keypad. Mode tersebut juga bisa menampilkan nama pemilik frekuensi bersamaan dengan nilai frekuensinya di layar LCD.

Cara setting HT Alinco DJ W10 secara manual maupun dengan menggunakan software sama-sama mudah dilakukan. Frekuensi yang digunakan adalah frekuensi resmi, memilih frekuensi juga harus hati-hati supaya tidak mengganggu pengguna lain.
Cara Setting Frekuensi dan Mode Operasi Alinco DJ W10 Secara Manual dan Melalui Komputer Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Riyal S

0 komentar:

Posting Komentar